Manfaat Super Snapchat Untuk Mengembangkan Bisnis

Remaja mana yang tidak tahu Snapchat? Semua pasti mengetahuinya, namun terlepas menggunakannya atau tidak Snapchat adalah salah satu aplikasi yang memungkinkan Anda untuk saling bertukar foto dengan teman dan keluarga.

Selama ini Snapchat telah digunakan untuk berinteraksi kepada orang lain. Situs jejaring sosial yang didirikan oleh Evan Spiegal dan Bobby Murphy ini juga memiliki manfaat super untuk mengembangkan bisnis, simak selengkapnya:

1. Snapchat merupakan salah satu jejaring sosial yang berkembang dengan pesat.

Snapchat memiliki lebih dari 100 pengguna aktif dan 400 snaps setiap harinya dari berbagai negara. Para penggunanya kian bertambah dari hari ke hari.

Umur mereka berkisaran antara 18 sampai 34 tahun. Artinya, Anda yang punya bisnis dengan target demografis anak-anak muda yang aktif menggunakan media sosial, Snapchat merupakan salah satu pilihan terbaik. Tidak menutup kemungkinan bertambah dan meluasnya pengguna aplikasi ini. Karena, Snapchat membuka peluang segar bagimu untuk memasarkan produk dan mengembangkan bisnis.

snapchat_memperkenalkan_feature_emoji_terbarunya_150813_0

2. Gunakan untuk peluncuran produk Anda

Ini salah satu keuntungan yang belum tentu bisa dilakukan media sosial lain. Snapchat memungkinkan para penggunanya untuk mengirimkan video berdurasi singkat dan foto.

Nah, dengan menggunakan video dan foto, Anda bisa memberikan informasi peluncuran produkmu secara live! Atau Anda juga bisa menggunakannya pada saat tokomu ‘kebanjiran’ pengunjung dan pembeli. Cara ini sangat efektif untuk memberikan informasi pencapaian target bisnis Anda kepada masyarakat luas tidak terkecuali oleh Anda sebagai creative agency sekalipun.

3. Menyebarkan informasi tentang promo dan kontes

Selain menyiarkan peluncuran produk dan pencapaian target, kamu juga bisa menggunakannya sebagai pengumuman kontes yang kamu buat untuk menarik perhatian konsumen. Atau juga bisa sebagai pengganti newsletter yang dikirimkan lewat surat-surat elektronik.

Soalnya sering kali newsletter atau katalog jarang dibaca konsumen. Tapi, dengan menggunakan video dan foto, kamu bisa mengumumkan kontes dan memberikan informaasi tentang promo. Dan mereka pasti akan sering menunggu update-an darimu.

4. Behind the curtain.

Jangan hanya memeberitahukan produk. Tapi konsumenmu juga pasti ingin tahu bagaimana suasana di ‘dapur’ perusahaan. Bagikan video singkat atau foto seminggu sekali yang menggambarkan bagaimana proses dan cara kerja perusahaanmu di balik layar.